Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Wamendagri Bima Arya Soroti Penumpukan Sampah di Bendungan Leuwi Keris

Heru Pramono
19 Mar 2025, 23:55 WIB Last Updated 2025-03-19T17:03:37Z
Wamendagri, Bima Arya Sugiarto Bersama Bupati Ciamis, H. Herdiat Sunarya, Dandim 0613, Wakapolres, Kejari Ciamis Mantau Keadaan Leuwi Keris, Rabu (19/3/2025) di Desa Handapherang Ciamis Jawa Barat/Liputanesia/Foto: Heru Pramono.

Ciamis - Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Dr. Bima Arya Sugiarto menyoroti masalah penumpukan sampah di Bendungan Leuwi Keris, Rabu (19/3/2025).

Pantauan tersebut dilakukan usai kunjungan kerja (Kungker) ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis Jawa Barat menyampaikan pentingnya efisiensi anggaran.

Dalam kesempatan tersebut, Ia menekankan perlunya koordinasi lintas sektoral untuk menangani permasalahan sampah yang menumpuk di Bendungan Leuwi Keris.

"Ada penumpukan sampah dari hulu ke hilir di Bendung Leuwi Keris. Penanganannya memang membutuhkan koordinasi lintas sektoral. Kami ingin berkoordinasi dengan pemerintah daerah di Tasikmalaya serta Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) untuk melakukan mitigasi secara bertahap agar wilayah ini tetap bersih. Kita harus benar-benar berkolaborasi," ujar Bima Arya.

Selain permasalahan sampah, ia juga menyoroti kondisi lahan persawahan di sekitar Leuwi Keris yang dinilai belum berfungsi secara maksimal. Menurutnya, perlu ada evaluasi dan perencanaan yang lebih matang terkait sistem irigasi guna meningkatkan produktivitas pertanian di kawasan tersebut.

"Untuk peningkatan kondusifitas lahan persawahan, ini bagus sekali, tetapi belum berfungsi secara maksimal. Nanti akan kita koreksi dengan bidang terkait, terutama Kementerian Pertanian dan Kementerian PUPR, untuk memastikan perencanaan pembangunan saluran irigasi sekunder dan tersier bisa diarahkan guna meningkatkan produktivitas pertanian," jelasnya.

Selain dari itu, Bima Arya juga memperhatikan indahnya Bendungan Leuwi Keris selain untuk pengairan areal sawah, pembangkit listrik juga bisa menjadi taman rekreasi.

"Leuwi Keris ini katanya sering menjadi objek wisata warga, semoga penataan kearah wisata bisa lebih dini dipikirkan. Dan ini tempatnya sangat bagus, " ungkap Bima Arya.

Dengan adanya langkah konkret dari pemerintah pusat dan daerah, diharapkan permasalahan sampah, irigasi dan Taman Rekreasi di Leuwi Keris dapat segera tertangani demi keberlanjutan pembangunan yang lebih baik, "pungkasnya.

Iklan