Kebakaran di Mal Ciputra Jakarta, pada Jum'at (4/10/2024) dini hari/Liputanesia.co.id/Dok. Ist. |
Akibat insiden ini, pihak pengelola memutuskan untuk menutup sementara operasional mal demi keselamatan semua pihak.
"Demi keamanan dan kenyamanan bersama, kami akan menutup sementara operasional pada hari ini," ujar Rida Kusrida, Humas Mal Ciputra Jakarta, dalam keterangan resminya pada Jumat (4/10/2024).
Kebakaran dilaporkan terjadi sekitar pukul 00.50 WIB. Api diduga berasal dari korsleting listrik di sebuah restoran yang berada di lantai 5 mal tersebut. Kebakaran berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran setelah sekitar tiga jam penanganan intensif, tepatnya pada pukul 04.20 WIB.
"Kami akan bekerja sama dengan pihak berwenang dalam rangka investigasi penyebab kebakaran yang terjadi pada Jumat dini hari," jelas Rida.
Menurut Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Syarifudin, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Sebanyak 16 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.
"Korban jiwa dan korban luka berat nihil, tapi satu petugas anggota PJLP (Penyedia Jasa Lainnya Perorangan) dari Sektor Gropet terjatuh di eskalator, namun sudah dapat penanganan dari PMI (Palang Merah Indonesia) setempat," kata Syarifudin.
Syarifudin juga menambahkan bahwa petugas yang terluka adalah Ragil Tri Handoko, yang mengalami cedera ringan dan telah mendapatkan perawatan medis.
Rida Kusrida, selaku Humas Mal Ciputra Jakarta, juga menyampaikan rasa prihatin atas insiden tersebut.
Ia menyatakan bahwa keselamatan dan kesejahteraan pengunjung, penyewa, dan karyawan selalu menjadi prioritas utama manajemen mal.
"Kami bersyukur bahwa tidak ada korban jiwa, karena keselamatan dan kesejahteraan pengunjung, penyewa, dan karyawan adalah prioritas kami," kata Rida.
Investigasi terkait penyebab kebakaran akan terus dilakukan bersama pihak terkait guna memastikan keselamatan lebih lanjut dan mencegah kejadian serupa di masa mendatang.
Berdasarkan data dari Command Center Damkar, kebakaran di lantai 5 tersebut diduga akibat korsleting listrik di dalam restoran yang saat itu dalam kondisi tertutup.
"Diduga terjadi arus pendek atau korsleting listrik pada salah satu restoran (food court) di lantai 5," kata pihak Command Center Damkar dalam keterangan tertulisnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi resmi mengenai kapan operasional mal akan kembali dibuka untuk umum.