Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Surya Manggala Center Ikut Ramaikan Karnaval Budaya

Slamet Sumari
28 Agu 2024, 02:29 WIB Last Updated 2024-08-27T19:29:16Z

 

Srikandi Surya Manggala Center Ramaikan Karnaval Budaya, Senin (26/8/2024)/Liputanesia/Foto: Slamet


Pemalang – Meriahkan Karnaval budaya dan pembangunan yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang, Jawa Tengah, Surya Manggala Center atau SMC berpatisipasi di acara tersebut.


Peserta karnaval dilepas oleh Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, di kawasan Stadion Mochtar dan melakukan kirab hingga Alun alun kota ikhlas, Senin (26/8/2024).


Peserta karnaval dari Kontingen Surya Manggala Center yang terdiri dari emak emak rela berpanas panasan demi mensukseskan dan memeriahkan acara karnaval budaya.


"Panas panasan ngga masalah yang penting meriah dan sukses," ungkap emak emak berseragam putih hijau.


Mereka sembari membentangkan banner bertuliskan Mansur - Bobby terlihat dengan wajah yang sumringah dan suka ria.


Acara tahunan ini menjadi ajang unjuk kreativitas dan inovasi masyarakat dalam menampilkan berbagai tema pembangunan yang digagas dan diikuti oleh berbagai instansi kedinasan, sekolah, dan kelompok masyarakat setempat.


Seluruh peserta menunjukkan penampilan terbaik mereka dengan membawa simbol-simbol pembangunan, diiringi oleh musik tradisional dan modern yang semakin menambah semarak suasana.


Acara karnaval diharapkan dapat menjadi sarana untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pembangunan di segala sektor, sekaligus mempererat persatuan dan kesatuan dalam bingkai semangat kemerdekaan.

Iklan