![]() |
Ilustrasi: kibaran bendera Palestina/Dok.AFP. |
JK didampingi mantan Menteri Hukum dan HAM, Hamid Awaluddin, Kamis (2/8/2024), bertolak ke Doha, Qatar, menggunakan pesawat Qatar Airways.
“Ini memenuhi harapan agar mengirimkan delegasi Indonesia ke sana. Kami diundang menghadiri pemakaman almarhum Ismail Haniyeh,” jelas JK di Bandara Soekarno Hatta melalui keterangan tertulisnya, Kamis (1/8/2024).
Sedangkan doa pemakaman Ismail akan diadakan di Teheran, Iran, hari ini pukul 8.00 pagi waktu setempat.
Jenazah Ismail Haniyeh dibawa ke Doha, Qatar, untuk disalatkan dan dikebumikan. Salat jenazah pemimpin Hamas ini akan diadakan di Masjid Imam Muhammad Ibn Abdul Wahhab di Doha setelah Salat Jumat, (2/8/2024) besok.
Haniyeh akan dimakamkan di Lusail. Pemimpin Hamas ini tewas dalam serangan udara yang menargetkan kediamannya di Teheran utara sekitar pukul 02.00, Rabu, 31 Juli 2024, waktu setempat
Peristiwa tersebut terjadi di wisma veteran perang yang dikelola oleh Korps Garda Revolusi Islam (IRGC).
Atas kejadian ini bukan hanya Hamas yang akan melakukan pembalasan terhadap Israel tetapi juga Iran. Banyak kalangan memprediksi tewasnya Haniyeh perang akan terus berkecamuk yang dapat berdampak terhadap perekonomian global. []
(YRn)