Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Sasana Tinju Brigade Boxing Camp Bapera Kirim Dua Atlet Pada POPDA Aceh ke-XVII

Redaksi
7 Jul 2024, 11:42 WIB Last Updated 2024-08-13T15:07:54Z
Manager dan Pelatih Sasana Tinju Brigade Boxing Camp Bapera saat mendampingi Atlet di POPDA ke-XVII, Minggu (07/07/2024), Liputanesia/Hengki.

Aceh Timur - Sasana tinju brigade boxing camp Bapera mengirimkan dua orang petinju mewakili Kontingen Kota Langsa untuk mengikuti POPDA ke-XVII Aceh, Minggu (07/07/2024).

Manager Sasana Tinju Brigade Boxing Camp Bapera Yadi Indra Gunawan didampingi oleh
Pelatih Halilintar Sejati pada Liputanesia.co.id menyampaikan dua Atlet asuhannya bernama Jofan Aldan bertanding pada Kelas Layang 48 kg, dan Alfil Ludfirza kelas Welter 67 kg.

Yadi menjelaskan, tinju merupakan salah satu cabor pertama kalinya diikut sertakan di ajang POPDA. Pada POPDA sebelumnya, cabor tinju tidak pernah ada.

“Manager dan Pelatih sasana tinju brigade boxing camp Bapera sangat optimis dapat menyumbangkan mendali untuk mengharumkan Kota Langsa,” ucap Yadi.

Sejalan dengan target capaian yang akan diraih oleh Kadispora Kota Langsa Aulia Syahputra, untuk meraih lima besar pada POPDA Aceh ke-XVII ini, terang Yadi.

“Insya Allah cabor tinju akan menyumbangkan mendali, tegas Manager dengan optimis atlet binaannya akan meraih prestasi.

Sasana tinju brigade boxing camp Bapera mengucapkan terima kasih kepada Pj Walikota Langsa Syaridin dan Kadispora kota Langsa yg telah mempercayakan Atlet kami untuk mengikuti POPDA ke-XVII pada Cabor Tinju, ujarnya.

Adapun kedua petinju binaan sasana tinju brigade boxing camp Bapera baru lulus dari SMPN 1 Langsa, yang akan melanjutkan SMA, ungkap Yadi Indra Gunawan.

Iklan