![]() |
Walikota Pekalongan, Mas A'af, Memantau Proses Penyembelihan Hewan Kurban di Kawasan Masjid Al Amin, Komplek Pemerintahan, Kota Pekalongan, Rabu (19/6/2024)/Liputanesia/Foto: Kominfo-Slamet. |
Di Masjid tersebut, tahun 2024 ini mendapat alokasi bantuan hewan kurban sebanyak 5 ekor sapi dan 8 ekor kambing.
Walikota Pekalongan yang akrab disapa Mas Aaf tersebut mengungkapkan bahwa belasan hewan kurban yang disalurkan di Masjid Al-Amin Pemkot Pekalongan tersebut berasal dari iuran para Aparatur Sipil Negara (ASN) dan stakeholder di lingkup Pemkot Pekalongan dan sekitarnya dalam Program ASN Berkurban.
"Alhamdulillah ASN berkurban tahun 2024 ini bisa diadakan kembali. Disamping yang sudah disalurkan ke sejumlah masjid dan mushola di Kota Pekalongan pada hari H Idul Adha pada 17 Juni 2024 kemarin, kali ini kami salurkan sekalian memantau secara langsung penyembelihan di Masjid Al Amin yang berada di Kompleks Pemkot Pekalongan," ucapnya.
Mas Aaf menyebutkan, untuk hewan kurban yang disalurkan di Masjid Al-Amin Pemkot Pekalongan tahun ini berjumlah 5 ekor sapi dan 8 ekor kambing, yang merupakan bantuan hewan kurban dari para ASN, KORPRI, stakeholder seperti perbankan, perhotelan, dan sebagainya.
Pada kesempatan tersebut, Mas Aaf turut memonitoring secara langsung pengecekan kondisi kesehatan hewan kurban tersebut sebelum disembelih.
Pihaknya berharap, hewan kurban yang disalurkan melalui Program ASN Berkurban ini bisa terus bertambah dan menjadi keberkahan bagi masyarakat yang berhak menerima.
Sebelum disembelih sudah dilakukan pengecekan kondisi kesehatan hewan qurban oleh dokter hewan dari dinas terkait. Tadi, memang ada 1 ekor kambing yang mulutnya terdapat gatal-gatal, tapi setelah di cek masih aman dan bukan gejala Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
"Alhamdulillah, daging hewannya dinyatakan aman dikonsumsi. Mudah-mudahan bisa membawa manfaat dan keberkahan bagi yang memberi maupun masyarakat yang berhak menerima daging hewan tersebut," terangnya.
Sementara itu, Kabag Kesra Setda Kota Pekalongan sekaligus Ketua Panitia Hewan Kurban Masjid Al-Amin dan Al-Ikhlas, Mahbub Syauqi merasa bersyukur lantaran hewan kurban yang disalurkan tahun ini ke Masjid Al-Amin ada peningkatan dari tahun-tahun sebelumnya yang semula hanya 4 ekor sapi dan 4 ekor kambing, kini bertambah menjadi 5 ekor sapi dan 8 ekor kambing.
Daging hewan qurban ini akan kami distribusikan sebagian ke tenaga kegiatan Pemkot khususnya di lingkungan Setda, dan masyarakat sekitar Pemkot yang berhak menerima.
Penyembelihan memang kami sengaja laksanakan baru hari ini, bertepatan dengan hari masuk kerja setelah libur lebaran Idul Adha, karena banyak dari pegawai Pemkot yang membantu untuk proses pemotongan maupun penyaluran hewan qurban.
Mudah-mudahan program ASN Berqurban yang tiap tahun diadakan ini bisa lebih berkah dan membuat masyarakat Kota Pekalongan bisa lebih sejahtera, pungkasnya.