Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Menekan Laju Inflasi, DP2KP Akan Gelar Pangan Murah

Redaksi
27 Mei 2024, 14:10 WIB Last Updated 2024-08-13T15:08:09Z
Brosur pangan murah yang akan digelar oleh DP2KP, Senin (27/05/2024), Liputanesia/Hengki.

Kota Langsa - Dalam rangka menekan laju inflasi dalam mengatasi kerawanan pangan di Kota Langsa, Dinas Pangan, Pertanian, Kelautan dan Perikanan menggelar pangan murah.

Pangan murah yang akan digelar pada Selasa 28 Mei 2024, di Lapangan Merdeka mulai jam 08.30 WIB sampai dengan selesai.

Kepala DP2KP Kota Langsa, Banta Ahmad, pada media Senin (27/05/2024) mengatakan, bahwa besok akan digelar pangan murah guna menekan laju inflasi dan mengantisipasi kerawanan pangan.

Adapun komoditi yang akan disediakan berupa; beras, gula, minyak goreng, telur, bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit, daging ayam, macam-macam jenis ikan, udang dan kepiting, jelas Banta.

Setiap masyarakat yang hendak belanja di kegiatan pangan murah harus bawa KTP, karena khusus warga Kota Langsa yang boleh beli setiap komoditi, ungkap Kepala DP2KP.

Iklan