![]() |
Ketua CaKRA, Fakhrurrazi saat sosialisasi di SMA Negeri 1 Syamtalira Bayu, Sabtu (2/12/2023). Liputanesia/Ahmad Mirzda |
Ketua CaKRA Fakhrurrazi, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang dilakukan guna memberitahu dan mengedukasi secara langsung bahaya bully dan kekerasan di Lingkungan sekolah maupun nasional pendidikan.
“Hari ini secara langsung kita mendatangi sekolah SMA negeri 1 Syamtalira Bayu dalam rangka sosialisasi bahaya kekerasan maupun pembulian di lingkungan sekolah maupun lingkungan,” ucap Fakhrurrazi.
Amatan liputanesia di lokasi, ada sekitar 150 siswa yang mengikuti sosialisasi tersebut di hadiri oleh kepala sekolah SMA negeri 1 Syamtalira bayu Jalaluddin, perwakilan dari kepala cabang dinas pendidikan kabupaten Aceh Utara Abdul manan. Selanjutnya, pelaksanaan sosialisasi tersebut menargetkan sekolah sekolah di Aceh.
“harapan kita dengan kegiatan ini, agar siswa dapat mengenal bentuk bentuk perudungan maupun tindakan pembulian seperti verbal, secara fisik, maupun cyber.”
“jadi kedepannya para siswa bisa berani untuk melaporkan tindak bullying tersebut ke dewan guru, apalagi sekarang sudah ada satgas perlindungan kekerasan di lingkungan pendidikan sesuai dengan amanah dari permedikbud Ristek no. 46 2023,”ungpak Fakhrurrazi.
Kepala sekolah SMA negeri 1 Syamtalira bayu Jalaluddin dalam kata sambutannya mengapresiasi kegiatan sosialisasi tersebut. Menurutnya, kegiatan ini menjadi pengetahuan Yang harus diketahui oleh siswa khususnya sekolah yang ia pimpin.
“ acara ini kita lakukan untuk mengenalkan pada siswa siswi agar jangan takut memberikan aduan pada pihak sekolah bila mengalami tindak bullying, bahkan kita akan membentuk satgas tersendiri di sekolah untuk mencegah tindak perudungan terjadi, “ demikian Jalaluddin.