![]() |
Kakanwil Kemenkumham Aceh Dr. Drs. Meurah Budiman, saat memasang tanda jabatan pada salah satu pegawai Lapas Narkotika Kelas IIB Langsa, Muda Wali yang menjabat Ka. KPLP. |
Kota Langsa - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIB Langsa, menggelar pelantikan mutasi dan promosi jabatan kepada lima orang pegawai.
Lima petugas Lapas Narkotika Langsa masuk daftar mutasi atau rotasi jabatan, pelantikan jabatan dilaksanakan di Kanwil Kemenkumham Aceh.
Pelantikan mutasi dan promosi jabatan langsung dipimpin oleh Kakanwil Kemenkumham Aceh Dr. Drs. Meurah Budiman, bertempat di Aula Bangsal Garuda. Jalan Teuku Nyak Arief No.185, Jeulingke, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh, Jumat (10/11/23).
Adapun lima petugas rotasi jabatan dan dilantik, sebagai berikut;
1. Ka. KPLP Lapas Narkotika Langsa Idris, mutasi ke Lapas Lhoksukon sebagai Kasi. Pembinaan dan Kegiatan Kerja, pada saat ini jabatan Ka. KPLP diemban oleh Muda Wali, sebelumnya Kasi Kamtib Lapas Narkotika Langsa.
2. Kasie Pembinaan & Kegiatan Kerja Yopi Syahputra, mutasi ke Lapas Idi sebagai Kasi. Kamtib, penggantinya Zulfadli dari Lapas Idi.
3. Kasi Kamtib Lapas Narkotika Langsa dijabat Oleh Muhammad, dari Lapas Lhoksukon.
4. Selanjutnya pegawai Lapas Narkotika Langsa, Syafrudin, mendapatkan promosi jabatan sebagai Kaur Umum, dan.
5. Alvindra Yorgi, Pegawai Lapas Narkotika Langsa mendapatkan promosi jabatan sebagai Kasubsi Keamanan Lapas.
![]() |
Lima petugas Lapas Narkotika Kelas IIB Langsa yang di mutasi dan promosi jabatan. |
Kakanwil Aceh Dr. Drs. Meurah Budiman, berpesan kepada pejabat baru yang dilantik untuk terus berbenah menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang baru, agar dapat melaksanakan tugas sesuai amanah dan tetap selalu menjaga integritas, serta lakukan kordinasi dengan pimpinan setiap ada permasalahan di satuan kerja, ungkapnya.
Sementara Kalapas Narkotika Langsa Machda Landasny, pada liputanesia Sabtu 11 Nopember 2023 mengatakan, bahwa jabatan adalah sebuah amanah dan penghargaan serta kercayaan dari pimpinan yang diberikan kepada seseorang dengan dasar pertimbangan kualifikasi dan persyaratan tertentu yang telah ditentukan.
Bukan berarti pejabat yang diganti tidak baik, ia juga menjelaskan jika mutasi pejabat yang dilaksanakan merupakan suatu hal yang biasa dalam organisasi, tegas Machda.
Hal ini dalam rangka peningkatan kinerja organisasi dan karier para pegawai pemasayarakatan. Promosi, mutasi dan rotasi merupakan hal yang biasa dalam suatu organisasi, tentu hal tersebut juga merupakan bagian dari penyegaran dalam organisasi, lanjutnya.
“Keluarga besar lapas narkotika langsa mengucapkan Selamat kepada pejabat yang baru, lanjutkan hal positif yang sudah dijalankan pejabat lama. Apa yang sudah dicapai hendaknya diteruskan dan lebih ditingkatkan," ucap Kepala Lapas.
Terima kasih kepada pejabat lama atas pengabdian dan dedikasinya selama bertugas di Lapas Narkotika Langsa, semoga di tempat yang baru dapat sukses dalam kedinasan dan karier, ungkap machda yang baru menjabat sebagai Kepala Lapas Narkotika Kelas IIB Langsa, yang sebelumnya menjabat Kepala Rutan Kelas IIB Singkel.