Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Lapas Kelas IIB Peringati Hari Pahlawan ke-78 Bersama WBP

Redaksi
10 Nov 2023, 14:04 WIB Last Updated 2024-09-09T17:40:53Z
Kalapas Kelas IIB Langsa Sujatmiko, pada upacara peringatan Hari Pahlawan ke-78.


Kota Langsa - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Langsa, peringati Hari Pahlawan ke-78 Tahun 2023, dengan menggelar upacara bendera bersama seluruh warga binaan pemasyarakatan (WBP), di Lapangan setempat, Jalan Panglima Polem No.39, Gampong Jawa, Kecamatan Langsa Kota, Jumat (10/11/23).


Selaku inspektur upacara, Kalapas Langsa Sujatmiko, perwira upacara KPLP Irwan Syahputra, dan komandan upacara Kasubsi Bimker Junaidi, diikuti peserta upacara seluruh pegawai Lapas Kelas IIB Langsa dan perwakilan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Langsa.


Sujatmiko dalam amanatnya membacakan petikan dari Menteri Sosial RI Tri Rismaharini, dalam memperingati Hari Pahlawan, hari yang sangat bermakna bagi kehidupan kita berbangsa dan bernegara.


Hari Pahlawan ke-78 ini, diperingati dengan mengusung tema "Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan".


Mari berlomba dalam kebaikan bukan berlomba dalam hedonisme (gaya hidup yang berfokus mencari kesenangan dan kepuasan tanpa batas), tebarlah kebaikan, manfaatnya besar untuk diri kita maupun orang lain, ajak Kalapas.


Pahlawan adalah orang yang menonjol karena keberanian dan pengorbanannya dalam membela kebenaran serta mengutamakan kepentingan Bangsa dan Negara di atas kepentingan kelompok dan atau diri sendiri.


Para Pahlawan telah mengajarkan kepada kita bahwa: kita bukan bangsa pecundang. Kita tidak akan pernah rela untuk bersimpuh dan menyerah kalah. Sebesar apapun ancaman dan tantangan akan kita hadapi. Dengan tangan mengepal dan dada menggelora, ucapnya.


Dengan hanya berbekal bambu runcing, para Pahlawan dalam Pertempuran 10 November menghadapi musuh yang merupakan Pemenang Perang Dunia dengan persenjataan terbaiknya. Rakyat bergandeng tangan dengan para Tokoh Masyarakat dan Pemuka Agama berikut pengikutnya, bersama laskar-laskar pemuda dan pejuang dari seantero Nusantara, semuanya melebur menjadi satu. Merdeka atau Mati, ujarnya.


Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju, makin sejahtera.


Selamat Hari Pahlawan tahun 2023. Marilah kita panjatkan doa bagi para Pahlawan yang telah gugur mendahului kita, pungkas Kalapas Sujatmiko.



Iklan