Kota Langsa - Rumah Sakit Umum Daerah Langsa Footbal Club (RSUD Langsa FC) Bius Tim Jurnalis Futsal Club (JFC) Reborn Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) pada laga Futsal persahabatan, Selasa (24/10/23) malam.
Pertandingan Futsal persahabatan (Friendly Match) antara RSUD Langsa FC dengan JFC Reborn PWI Kota Langsa, digelar dilapangan Zona Futsal, Jalan Teuku Amir Hamzah, Gampong Sungai Pauh, Kecamatan Langsa Barat.
Masing-masing Tim dipimpin Kapten Plt Direktur RSUD Langsa, dr Helmiza Fahry, untuk RSUD FC dan Ketua PWI Putra Zulfirman dari JFC Reborn PWI.
Tim RSUD Langsa FC yang dikomandoi oleh Direktur RSUD Langsa, dr Helmiza Fahry diperkuat oleh pemain Zacky, Puja, Khairil, Musfadli, Baim, Zakaria, Azis, Adam, Heri dan Zainur.
Sedangkan Tim JFC Reborn yang dikomandoi Ketua PWI Kota Langsa, Putra Zulfirman dengan Manajer Tim Ray Iskandar turut diperkuat oleh Rapian, Zubir, Munawar, Ryan, Rizki dengan dibantu Ogex, Farid, Sayuti, Harja serta kiper naturalisasi, Dedi.
dr Helmiza Fahry pasca pertandingan mengatakan, laga persahabatan ini menjadi ajang silaturahmi antara manajemen RSUD dengan Insan Pers.
"sangat senang bisa berlaga dengan PWI, setidaknya kemitraan antara RSUD Langsa dan wartawan bukan hanya terjalin sebatas pemberitaan, namun kita bisa berolahraga bersama", ucapnya.
"dengan olahraga, didalam tubuh yang kuat terdapat jiwa yang sehat. Untuk kedepannya kami siap menjamu JFC Reborn di markas kami," ungkap dr. Helmiza.
Ditempat yang sama, Manager JFC Reborn PWI, Ray Iskandar menyampaikan, mereka merasa puas meski harus kalah dari RSUD.
"meski kalah kami puas, karena memang pemain dari JFC Reborn sudah berumur, ya wajar kalau kalah. Ini juga hanya laga persahabatan", pungkas Ray.
Pertandingan berlangsung sengit, dimana dua gol RSUD Langsa dilesatkan Plt Direktur, Helmiza Fahmi. Sementara, Ketua PWI Kota Langsa Putra Zulfirman yang turun di menit ke 10, berhasil mencetak satu gol lewat umpan silang Ogex.
"Pluit panjang dua x 25 menit dari wasit Tomi, menandakan pertandingan berakhir, skor akhir 7 - 5 untuk kemenangan RSUD Langsa FC."