Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

PT CMN Tingkatkan Mutu Pelayanan RSCM, Kembali Gelar Pelatihan Etika RS

Redaksi
14 Okt 2023, 21:55 WIB Last Updated 2024-09-09T17:40:58Z
PT CMN kembali gelar pelatihan etika rumah sakit, untuk tenaga medis dan non medis RSCM.


Kota Langsa - PT Cut Meutia Medika Nusantara (CMN) kembali menggelar "In Hause Training" pelatihan etika rumah sakit, guna meningkatkan mutu pelayanan, di Balee Meusafat PTPN I, Kebun Baru, Gampong Pondok Kelapa, Kecamatan Langsa Baro, Sabtu (14/10/23).


Sebagai narasumber dalam kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan tersebut diantaranya dr Hanafi Nasution, Yaser, dan Ust Amad Asy’ ari, sementara peserta In Hause Training Etika Rumah Sakit terdiri dari keterwakilan setiap bidang,


Direktur PT CMN, Ernawati kepada media menyampaikan bahwa kegiatan diikuti oleh tenaga medis dan ini merupakan agenda gelombang ke 2. 


"Kegiatan serupa ini pertama dilaksanakan pada 23 September 2023 lalu," terang Ernawati yang akrab disapa Nana itu.


Etika rumah sakit hal penting, agar semua profesi yang ada di RSCM baik medis maupun non medis dapat menjalankan tugas profesi dengan baik sesuai Standar dan Prosedur Operasional (SPO) Pelayanan, ucap Nana.


Pelayanan yang harus diberikan baik dari segi etika prilaku terhadap pasien, menjaga hubungan pada pasien dan keluarganya serta memahami etika kesehatan dalam memberikan pelayanan guna menjaga dan meningkatkan mutu dan kualitas RSCM, ujar Nana.


Memberikan kepuasan baik untuk pasien maupun keluarga pasien hingga para profesi, manajemen RSCM terus berbenah untuk memberikan pelayanan yang terbaik, lanjutnya.


"Dengan memberikan pelatihan pada setiap profesi, dapat memahami tugas dan fungsi mereka dalam memberikan jasa pelayanan pada pasien,"


Taat aturan dan peraturan menjadi diri kita disiplin, dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik, pasien puas terhadap pelayanan yang di berikan maka akan merekomendasikan pada saudara, rekan dan kerabatnya untuk berobat pada RSCM, harapan Nana.


"Kewajiban bagi yang mampu untuk membantu yang tidak mampu dan sebagainya. Jadi, etika rumah sakit adalah etika umum yang diterapkan pada operasional rumah sakit."


Etika sangatlah penting karena akan menyangkut tentang prosedur dalam melaksanakan asuhan keperawatan atau melaksanakan tugas dalam melayani kesehatan, pungkas Direktur PT CMN Nana sembari menebarkan senyumnya.

Iklan