Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Sekda Lepas 46 Mahasiswa Aceh Tamiang yang Dapat Beasiswa

Redaksi
9 Sep 2023, 16:22 WIB Last Updated 2024-09-09T17:41:08Z

Sekda lepas 46 mahasiswa aceh tamiang yang dapat beasiswa, Jum’at (8/9/2023).


Aceh Tamiang – Mewakili PJ Bupati, Sekda Asra berpesan jaga nama baik Aceh Tamiang saat melepas keberangkatan 46 calon mahasiswa penerima beasiswa sawit BPD-PKS tahun 2023 pada Jum’at kemarin (8/9) di Aula sekdakab, Sabtu (9/9/2023).

Lebih lanjut Asra mengatakan, jadilah duta daerah, jaga nama baik Aceh Tamiang. Kalian adalah orang yang terpilih mewakili Aceh Tamiang untuk membangun masa depan daerah, negara, dan bangsa. Belajarlah dengan serius, jangan main-main, pungkasnya.

Para mahasiswa yang dikirim mesti mampu menunjukkan kualitas dan kapasitas dirinya. Terlebih di era VUCA hari ini, lanjut Asra, persaingan di segala lini semakin ketat.

“Semoga pulang nanti kalian bisa membawa dan menjadi agen perubahan di Aceh Tamiang,”

Sebelumnya, Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan dan Peternakan, Safuan melaporkan, jumlah mahasiswa penerima Beasiswa Sawit BPD-PKS Tahun 2023 sebanyak 46 orang. Angka ini melompat tinggi dari tahun sebelumnya yakni hanya dua orang penerima.

Disampaikan Safuan dalam pelepasan, sebagian besar mahasiswa penerima beasiswa telah berangkat ke kampus tujuan, hanya sebagian kecil yang hadir guna mengikuti seremoni pelepasan.

“Para penerima beasiswa sawit ini hasil dari seleksi nasional. Dari 179 peserta asal Aceh Tamiang yang mengikuti seleksi sejak tahapan awal hingga verifikasi akhir, terpilihlah 46 orang,” ungkap Safuan.

Di akhir laporannya Safuan menyebutkan, para mahasiswa beasiswa sawit ini mengikuti berbagai jenjang pendidikan, mulai dari D-I, D-III, D-IV, hingga S1 yang tersebar di 11 kampus, di antaranya, Institut Pertanian Bogor, Politeknik Pembangunan Pertanian Medan, Instiper Yogyakarta, LPP Yogyakarta, Institut Teknologi Sawit Indonesia, Politeknik Kampar, dan sejumlah kampus lainnya.

Iklan