![]() |
Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Langsa Ade Putra Wijaya Siregar. |
Kota Langsa - Pemerintah Kota (Pemko) Langsa menggelar gotong royong masal dalam memperingati hari Hari bersih-bersih sedunia (World Cleanup Day), dilapangan Kebun Lama, Gampong Pondok Pabrik, Kecamatan Langsa Lama, Sabtu (30/09/23).
Aksi sosial global tahunan ini mengajak masyarakat di seluruh dunia khususnya Kota Langsa untuk turut membersihkan dan menjaga kebersihan bumi, bertujuan untuk mengurangi masalah limbah padat dan sampah di laut.
Hari bersih-bersih sedunia yang dilaksanakan setiap tahun bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan kebersihan bumi dari limbah yang tidak dikelola dengan baik, serta mengajak dan melibatkan seluruh lapisan masyarakat baik pemerintah, organisasi, hingga induvidu untuk turut dalam permasalahan limbah.
Pemerintah Kota Langsa Bersama unsur Forkopimda, BUMN, BUMD, Kepala OPD dan ASN Pemko Langsa, Mahasiswa Serta Pelajar, LSM, dan Masyarakat, Melaksanakan Aksi bersih-bersih.
Pj. Walikota Langsa Syaridin, dalam kesempatan ini diwakili Plt, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Langsa Ade Putra Wijaya Siregar, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah turut serta dalam aksi peduli lingkungan ini melalui kegiatan bersih-bersih,dan agenda itu bukan hanya ceremonial dan harus tetap dilaksanakan untuk menjaga kebersihan dalam kehidupan sehari-hari.
"Agama Islam juga mengajurkan bahwa kebersihan itu Sebagian dari pada iman,' ujar Putra.
"Kegiatan World Clean Up Day aksi membersihkan dan Pungut sampah dengan Tema “Kami 13 Juta Menuju Indonesia Bersih dan Bebas Sampah.”
Dengan Aksi ini akan memberi dampak positif terhadap perubahan pola pikiran dan pola tindak kepada masyarakat Kota Langsa secara umum tentang arti pentingnya menjaga lingkungan di mana kita tinggal agar tetap bersih, nyaman saat sekarang dan mendatang, harapan Putra.
Upaya menciptakan Kota Langsa sebagai kota yang bersih dan nyaman diperlukan dukungan aksi dari seluruh pihak baik Pemerintah dan Swasta bersama masyarakat, pungkas Kepala DLH.