Kota Langsa - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kota Langsa, Maimul Mahdi menghadiri upacara peringatan Hari Pendidikan Daerah (Hardikda) Aceh ke-64 dilapangan Merdeka, Jalan Jenderal Ahmad Yani, Gampong Jawa, Kecamatan Langsa Kota, Senin (04/09/23).
Ketua DPRK Langsa Maimul Mahdi, selesai proses kegiatan upacara peringatan Hardikda ke-64, turut mendampingi Pj Walikota Langsa Syahridin dalam penyerahan piagam pada siswi Sekolah Dasar.
Adapun Sertifikat Penghargaan yang diserahkan kepada Ajra Rahima Maulaya dari siswi SD Negeri 2 Kebun Lama yang berhasil meraih peringkat 1 dan memboyong medali emas ditingkat nasional kategori Gambar Bercerita, ucap Mahdi.
Dan Juara II Lomba Vlog PKKPOKJa dengan tema Pangan Aman Menuju Generasi Emas (Paman Gemas) dan Karya terpilih potret cerita kurikulum merdeka kategori Video Pendidik dan Tenaga Kependidikan.
Sebuah bingkisan karya yang di berikan oleh Ajra gambar foto sketsa Pj Walikota Langsa Syahridin, secara langsung diserahkan dan diterima, menjadi momentum yang sangat berharga, terangnya.
"Bersama Pj Walikota dan Sekda melanjutkan dengan melihat-melihat galeri hasil karyanya yang begitu menakjubkan, dengan usia dini sudah dapat berkarya sedemikian rupa, patut kita dukung untuk karirnya."
Maimul Mahdi memberikan salam jabat tangan dan ucapkan selamat pada siswi atas prestasi yang di raihnya, apresiasi tinggi dan motivasi untuk terus belajar meraih prestasi-prestasi di kemudian hari.
"terus belajar dan belajar, lebih kreatif dan inovatif lagi dalam melahirkan karya yang gemilang, terima kasih atas prestasi yang telah membawa harum nama Kota Langsa," ujar Mahdi.
Mahdi menambahkan, dalam kegiatan upacara melauncing sebuah program aplikasi online untuk sistem laporan kinerja Pemerintahan Kota Langsa (Pemko Langsa), yang nantinya dapat terakses dan diakses dengan membuka aplikasinya.
Adapun program aplikasi yang di launcing sebagai berikut;
1. Siadokmin (Sistem Aplikasi Dokumentasi Pimpinan )
2. Simonas (Sistem Aplikasi Monitoring Aset)
3. Simonceli (Sistem Monitoring Cerdas Linmas)
4. Coaching Clinic Anggaran
Semoga dengan perkembangan teknologi Pemko Langsa dapat mengimbangi program-program yang bisa diakses secara digital, tutup Ketua DPRK Langsa.