Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Kepsek SMAN 3 Menyepakati MOU DPD IKAN Terkait Sosialisasi Pencegahan Narkoba

Redaksi
29 Sep 2023, 11:13 WIB Last Updated 2024-09-09T17:41:05Z
Kepala Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Langsa Rusli, bersama pengurus DPD IKAN.

Kota Langsa - Kepala Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri Langsa menyepakati Memorandum of Understanding (MoU) kerjasama dengan Dewan Pimpinan Daerah Inspirasi Keluarga Anti Narkoba (DPD IKAN) untuk hal sosialisasi pencegahan Narkoba dikalangan siswa-siswi. Jumat (29/09/23).


Ketua DPD IKAN Hengki Syahjaya, pada liputanesia.co.id mengatakan, MOU yang dilaksanakan ini tentang pembinaan siswa dalam sosialisasi pencegahan Narkoba, nantinya akan disampaikan pada siswa dampak dari bahaya narkoba serta kerugian dari pemakai narkoba.


DPD IKAN selaku pihak pertama dalam MOU ini, dan SMAN 3 Langsa Pihak kedua, adapun isinya, kedua belah pihak sepakat untuk melakukan perjanjian kerjasama pembinaan siswa dalam hal sosialisasi bahaya narkoba di SMAN 3 Langsa, selanjutnya pihak kedua memfasilitasi tempat, waktu dan siswa pada saat pelaksanaan sosialisasi, ungkap Ketua IKAN.


Kepala SMAN 3 Rusli, saat diwawancara liputanesia.co.id menyampaikan bahawa kegiatan ini kita sambut baik oleh keluarga besar SMA Negeri 3 langsa saya atas nama pimpinan juga mengucapkan terima kasih karena kegiatan ini adalah bagian daripada kerja keras dan tanggung jawab masyarakat. 


Dalam hal ini dibuktikan oleh DPD IKAN tentunya, dan saya kira kegiatan ini tidak cukup di sekolah saja yang dilakukan road show, tapi barangkali ke tiap tiap kampung juga bisa dibentuk perwakilan sehingga masyarakat memang betul betul bisa dipastikan untuk para putra putrinya terhindar atau dapat mencegah peredaran narkoba.


Peredaran narkoba yang banyak itu di dalam kalangan masyarakat, namun putra putri mereka juga bersekolah,

barangkali ada di tempat kami atau di lembaga pendidikan yang lain, nah untuk ranah sekolah SMAN 3 ini saya pastikan kawan kawan dari IKAN silakan berkunjung ke tempat kami kalau memang mau ada sosialisasi tempat dan waktu kita sediakan tinggal dijadwalkan saja. 


Kemudian kegiatan ini adalah momentum yang sangat baik, terkait IKAN sudah ambil bagian dari pemerintah kota langsa untuk pencegahan peredaran narkotika di kalangan remaja di kalangan siswa, di kalangan masyarakat sehingga ke depannya kita berharap Kota langsa adalah kota yang bebas daripada narkotika, ucap Rusli.


Terlebih lebih terkait dengan peredaran narkotika yang selama ini kita ketahui banyaknya masyarakat ataupun siswa barangkali kemudian pemuda pemuda yang hari ini kita buktikan dengan di Polres kasus kasus yang paling banyak itu adalah kasus narkoba atau narkotika.


Beberapa waktu yang lalu kita juga berkunjung ke Kejaksaan Negeri, di sana ada pemusnahan barang bukti, Nah itu kita lihat rata rata penggunaan sabu itu meningkat, apakah dalam bentuk peredaran maupun penggunanya, jelasnya.


Jadi saya berharap ke depan ini ikan menjadi ujung tombak masyarakat Kota Langsa dalam hal untuk pencegahan dan memberi edukasi kepada masyarakat, sehingga masyarakat ini dipastikan memang para putra putrinya dapat terhindar daripada narkotika, pungkas Kepsek SMAN 3 Langsa.


Terima kasih pada Kepsek SMAN 3 yang telah menerima program DPD IKAN, dan terima kasih pada segenap pengurus terutama Luciana yang telah menjembatani proses MOU ini hingga terlaksana dengan baik, guna kemajuan bersama dan kepentingan generasi muda Bangsa yang terhindar dari bahaya narkoba, serta menjadikan Kota Langsa Bersinar (Bersih dari Narkoba), pungkas Ketua IKAN.

Iklan