Danrem 011/ Lilawangsa Kolonel Kav Kapti hertantyawan, mengatakan kegiatan yang kita laksanakan ini adalah merupakan suatu bentuk rasa syukur dan terima kasih kita kepada para pahlawan yang telah berjuang memerdekan Republik Indonesia yang kita cintai ini dari sabang sampai merauke dari gunung sampai sampai pantai dari udara sampai kedaratan termasuk ke dalamnya lautan nusantara saat ini.
Sehingga sudah dengan sepatutnyalah kita juga mengibarkan bendera merah putih didasar lautan sekaligus menegaskan bahwa lautan kita dan segala isinya merupakan bagian dari kemerdekaan yang telah kita raih dan harus kita jaga.
Karena hal tersebut merupakan hasil dari perjuangan dari para pejuang dan pendahulu kita, serta pada saat kita mengibarkan bendera merah putih didasar laut dan melakukan upacara air yang dibarengin dengan doa kepada para arwah pahlawan yang diimplementasikan dengan cara mengibarkan dan melakukan penghormatan kepada bendera merah putih sebagai wujud syukur, penghargaan dan penghormatan setinggi tingginya kepada para pahlawan.

Kemudian Danrem 011/Lilawangsa juga berpesan kepada para generasi muda untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan serta merawat rasa kebangsaan untuk mengisi kemerdekaan ini dengan kegiatan kegiatan positif selalu berinovasi dan berkreasi secara terus menerus dan tidak berhenti sesuai bidang dan porsinya masing masing.

Kemudian Danrem 011/Lilawangsa juga berpesan kepada para generasi muda untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan serta merawat rasa kebangsaan untuk mengisi kemerdekaan ini dengan kegiatan kegiatan positif selalu berinovasi dan berkreasi secara terus menerus dan tidak berhenti sesuai bidang dan porsinya masing masing.
Karena sekecil apapun yg kita lakukan dengan niat kebaikan pasti akan berguna bagi bangsa dan negara seperti halnya kegiatan selam pengibaran bendera bawah laut ini selain kita memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke 78 Tahun 2023 dipastikan kita akan mendapatkan bibit bakat atlit atlit selam masa depan yang berpotensi.
Kemudian kita juga akan dapat improvisasi kreasi kegiatan sekaligus dapat memelihara dan merawat terlihatnya lingkungan dan indahnya panorama bawah laut yang bisa kita jadikan nilai jual dan publikasikan sebagai destinasi wisata bawah laut.