![]() |
Bupati Anambas Serahkan SK PPPK Sebanyak 99 Orang Tenaga Kesehatan (Nakes) Formasi Tahun 2022 di Aula Prof. M. Zein Kantor Bupati, Jumat (14/7/2023). |
Sumpah dan janji itu dibacakan oleh Bupati, Jumat (14/7) di ruang Aula Prof. M. Zein. Sekaligus menandatangani Surat Keputusan (SK) Pegawai PPPK sebanyak 99 orang di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Kepulauan Anambas.
Dalam amanatnya Haris meminta kepada para Pegawai PPPK untuk menjalankan tugas dengan amanah dan menjaga kepercayaan pemerintah secara komitmen.
"Selamat kepada PPPK yang telah menerima SK pengangkatan atas perjuangan saudara/i di tahap ini dan jagalah kepercayaan ini sebaik mungkin. Karena, tidak semua orang seberuntung anda," ucap Haris di hadapan 99 Pegawai PPPK.
Kemudian Iapun menginginkan, untuk tugas penempatan yang diterima. Agar kiranya tidak dijadikan alasan sebagai pengajuan perpindahan tugas.
Mengingat letak geografis Anambas yang dengan pulau-pulau yang terpisah serta minimnya infrastruktur untuk tidak menjadi alasan sejumlah pegawai mengajukan perpindahan.
"Janganlah karena situasi dan kondisi Anambas saudara datangi, menjadi isak tangis untuk dipindahkan. Saya bermohon dan tak ingin lagi mendengar hal itu, supaya saudara semua bisa bekerja dengan ikhlas sebagai Abdi Negara," harap Bupati Anambas menjelaskan.
Selain itu, sambung Haris. Paradigma Aparatur Sipil Negara (ASN) masa lalu dan masa kini sudah berbeda jauh sejak bergulirnya reformasi birokrasi.
Dimasa sekarang, ASN tidak boleh lagi bermental 'ingin dilayani'. Tetapi harus menjalankan paradigma sebagai pelayan masyarakat.
"Karena saudara diberi tugas dan tanggung jawab, maka tunjukan semangat pengabdian yang tinggi, profesionalitas dan keikhlaskan melayani masyarakat dengan sepenuh hati," tegasnya.
Di akhir amanat yang disampaikan, Haris juga mengajak PPPK untuk turut menyukseskan Nawacita Presiden ketiga Republik Indonesia yakni "Membangun Indonesia dari Pingiran dengan Memperkuat Daerah dan Desa Dalam Kerangka Negara Kesatuan".
"Mari kita bersama-sama memastikan terjaminnya pelayanan publik di Anambas. Dengan semangat pengabdian saudara, pasti punya motivasi tinggi untuk membantu masyarakat di berbagai pelosok meski dengan keterbatasan," tutup Haris.
Pengangkatan dan penyerahan PPP Tenaga Kesehatan Formasi 2022 itu, juga turut disaksikan oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Ahkmaruzaman dan Asisten III Bidang Administrasi Umum (Admum) Yunizar.