Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Provinsi Aceh Mengikuti Penas KTNA XVI Padang, Ketua DPRK Langsa Menjadi Bagian Peserta

Redaksi
13 Jun 2023, 13:28 WIB Last Updated 2024-09-09T17:41:39Z

Padang - Pekan Nasional (Penas) Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) ke-XVI, di Lokasi Temu Usaha Agribisnis Hotel Universitas Negeri Padang, Jalan Prof. Dr. Hamka (Lingkungan Kampus Universitas Negeri Padang), Sumatera Barat (Sumbar) digelar pada 10 sd 15 Juni 2023.


Terkait pembukaan Penas Tani ke-XVII ini dihadiri sebanyak 23.780 peserta dari 37 provinsi di Indonesia. Paling banyak dari Sumbar selaku tuan rumah, yakni 3000 orang, Sumatera Utara 1.790 orang, Riau 1.500 orang.


Ketua DPRK Langsa Maimul Mahdi sebagai peserta dari Provinsi Aceh, menyampaikan pada awak media Selasa 13 Juni 2023 bahwa kegiatan Pekan Nasional KTNA ke-16 ini merupakan wadah bagi sesama peserta petani dan nelayan untuk belajar dan mengajar serta saling tukar menukar informasi. 


"Pada kegiatan ini, Kota Langsa sangat mengapresiasi Pada Pemerintah Provinsi Aceh karena bisa turut andil dalam kegiatan tersebut, kegiatan ini dapat dilakukan pengembangan kemitraan dan kerja sama antar petani, peneliti dan penyuluh serta dengan pihak swasta yang berskala besar," ucap Mahdi.


Mengingat daya tampung peserta selama 5 sesi adalah 250 orang per sesi, maka sangat disarankan untuk mendaftarkan calon perserta dan dibatasi maksimal 7 orang per provinsi.


Jenis Temu Usaha Agribisnis yang akan dilaksanakan :

1. Temu Usaha Bidang Tanaman Pangan dan Holtikultura, Tgl. 11 Juni 2023 (07.30 – 12.00) WIB

2. Temu Usaha Bidang Kehutanan, Tgl. 11 Juni 2023 (13.00 – 16.00) WIB

3. Temu Usaha Bidang Peternakan, Tgl. 12 Juni 2023 (07.30 – 12.00) WIB

4. Temu Usaha Bidang Kelautan dan Perikanan, Tgl. 12 Juni 2023 (13.00 – 16.00) WIB

5. Temu Usaha Bidang Perkebunan, Tgl. 13 Juni 2023 (07.30 – 12.00) WIB


"Seluruh peserta agar dapat memanfaatkan kegiatan tersebut, untuk mempromosikan keunggulan masing-masing Provinsi dan Kabupaten/Kota, terutama terkait dibidang yang potensi seperri pertanian tanaman pangan dan holtikultura, bidang kehutanan, peternakan, kelautan dan perikanan serta bidang perkebunan, tegas ketua DPRK Langsa.


“Kegiatan ini sekaligus dapat menggali ilmu dan inovasi baru untuk mewujudkan ketahanan pangan dan untuk kemajuan daerah khususnya Kota Langsa," ujar Mahdi.


Maimul Mahdi mengharapkan dengan mengikuti Penas ini semoga peserta dapat menjaga nama baik Provinsi Aceh khususnya Kota Langsa selama mengikuti proses rangkaian kegiatan Pekan Nasional KTNA tahun ini, karena ini merupakan ajang yang sangat bergengsi ditingkat Nasional hadir seluruh perwakilan Provinsi Seindonesia.


“Apa yang akan ditampilkan dan ditunjukkan oleh kita akan dilihat secara nasional,” katanya lagi. 


Melalui kegiatan ini, ia mengharapkan agar petani dan nelayan khususnya di Kota Langsa dapat melakukan konsolidasi pengembangan diri, tukar menukar informasi, apresiasi, kemitraan dan promosi hasil pertanian, hingga membahas potensi perikanan dan kehutanan dari tiap daerah yang dapat dikembangkan nantinya di masing-masing daerah, tutup Ketua DPRK Langsa.

Iklan