Kota Langsa - Pemerintah Kota (Pemko) Langsa telah menyiapkan 91 ekor hewan qurban dari para Aparatur Sipil Negara (ASN) dan instansi vertikal lainnya yang akan dibagikan ke setiap Gampong Wilayah Kota Langsa.
Pj Walikota Langsa Ir Said Mahdum Majid menyampaikan bahwa hewan qurban yang dikumpulkan oleh ASN dari 91 ekor tersebut, ada 81 ekor sapi dan 10 ekor kambing yang telah terkumpul, Insya Allah pada tanggal 27 Juni 2023 nanti akan kita bagikan ke setiap Gampong.
pembagian akan dilaksanakan di Lapangan Dusun Pendidikan, Gampong Paya Bujok Seuleumak, Kecamatan Langsa Baro, sekitar pukul 09:00 Wib, diharapkan kepada seluruh geuchik agar dapat hadir dalam penyerahan hewan qurban tersebut, ucap Said.
Said Mahdum berterima kasih kepada segenap ASN Pemko Langsa, Instansi Vertikal, BUMN dan BUMD serta semua pihak yang telah memberikan hewan qurban kepada Pemko Langsa, yang nantinya akan disalurkan ke setiap Gampong.
Semoga qurban pada tahun 2023 ini para Geuchik setiap Gampong dapat membagikan daging hasil dari qurban merata kepenerima terutama pada kaum dhuafa fakir dan miskin, harapan Said.
Kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyediaan hewan qurban kepada gampong, atas nama Pemko Langsa sekali lagi saya ucapkan terima kasih semoga menjadi ladang amal kelak di akhirat nanti, ujar Said.
Apabila masih ada yang ingin menyalurkan bantuan hewan qurban dalam beberapa hari ini, masih bisa dan langsung menghubungkan atau konfirmasi ke panitia dalam hal ini Donas Syariat Islam dan Pendidikan Dayah (DSI&PD).
Pj Walikota Langsa berharap dalam beberapa hari ini ada masuk penambahan hewan qurban baik sapi/lembu maupun kambing, yang nantinya bisa kita bagi merata pada setiap Gampong, semoga kita setiap Hari Raya Iduladha dapat berqurban, khususnya di Tahun 1444H/2023M ini.