Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Tim Wasev Mabes TNI AD Tinjau Lokasi TMMD ke-116 Kodim 0115 Simeulue

Redaksi
27 Mei 2023, 15:39 WIB Last Updated 2024-09-09T17:41:41Z

Simeulue - Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Markas Besar Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (Mabes TNI AD), Kolonel Inf Muhammad Bakhri, S.I.P, MM sebagai Ketua meninjau langsung lokasi kegiatan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) yang ke - 116 dilaksanakan oleh Kodim 0105/ Simeulue kali ini kegiatan di Gampong Lafakha, Kecamatan Alafan Kabupaten Simeulue, Sabtu (27/05/2023).

Sebagaimana diketahui bahwa kegiatan TMMD Ke - 116 di Kabupaten Simeulue ini dibuka mulai 10 Mei 2023 lalu, dengan program utama membuka akses jalan baru sepanjang 6.800 meter dan pembuatan jembatan kayu sebanyak tujuh unit yang terdapat pada jalur jalan baru tersebut.

Ketua Tim Wasev menyampaikan bahwa capaian pelaksanaan TMMD Ke - 116 di Gampong Lafakha Kabupaten Simeulue ini pengerjaan sampai saat ini sudah mencapai 50 persen yang dilaksanakan personil Kodim 0105.

Selanjutnya dalam peninjauan lokasi pembukaan akses jalan baru dan pembuatan jembatan ini Tim Wasev didampingi oleh Dansatgas TMMD Letkol. Kav Mahdan Almahirsyah, S.Sos, M.Si dan Mayor Galih Candra selaku Pabandya Bakti TNI Sterdam Iskandar Muda, sekaligus meninjau pembangunan rumah layak huni di desa setempat.

Disela-sela kegiatan peninjauan TMMD Ke - 116, para rombongan membuka secara langsung kegiatan turnamen bola voli pemuda antar Gampong sekecamatan Alafan dalam rangka sekaligus memeriahkan dan menyambut baik pelaksanaan program TMMD di gampong mereka, yang diikuti 16 klub putra dan putri.

Kolonel Inf Muhammad Bakhri berharap pada masyarakat setempat, setelah berhasil tuntas program pembukaan akses jalan baru dan jembatan baru tersebut, selain dapat banyak manfaat bagi masyarakat di Kecamatan tersebut juga dapat meningkatkan roda perekonomian masyarakat dengan akses yang lebih dekat dan jalan yang lebih baik sehingga masyarakat dengan mudah beraktifitas keseharian dengan tidak memakan waktu lama untuk transportasi.

"Seraya berpesan pada masyarakat dan pemerintah setempat untuk saling menjaga dan merawat jalan serta jembatan yang sudah ada" Tutup Muhammad Bakhri.

Iklan